Perbedaan Surat Kabar dan Majalah
1. Dari segi periode/ waktu penerbita
Surat kabar biasanya memiliki periode penerbitan yang lebih cepat dibanding majalah, buku, dan komik. Bahkan terkadang ada surat kabar yang terbit 2 kali dalam sehari. Tapi kebanyakan surat kabar terbit sekali setiap harinya, dan surat kabar lain terbit seminggu sekali atau beberapa hari sekali tergantung surat kabarnya.
surat kabar itu memiki waktu terbit berkala yang cepat.
§ Majalah
Periode penerbitan majalah lebih lama disbanding surat kabar. Bisa seminggu atau sebulan sekali, bisa dua minggu sekali, tergantung jenis majalahnya.
Jadi majalah memiliki waktu terbit berkala yang lebih lama disbanding surat kabar.
2. Dari segi materi da nisi informasinya
§ Surat Kabar / Koran
Isi lebih umum dan informasi yang disampaikan lebih up to date / actual. Surat kabar mengabarkan kejadian-kejadian di sekitar kita atau di dunia.
§ Majalah
Terkadang informasi yang disampaikan bersifat infotaiment atau informasi- informasi yang mengkhusus pada suatu bidang tertentu misalkan majalah tentang pertanian, keuangan, selebritis, anak-anak, elektronik dan lain sebagainya.
3. Dari segi fisik / Interfacenya
§ Surat Kabar/ Koran
Tidak begitu mementingkan design karena inti dari Koran adalah informasi teraktual yang disampaikan. Selain itu waktu penerbitan surat kabar yang cepat membuat waktu cetaknya pun singkat sehingga waktu mendesign sedikit.
Surat kabar mempunyai halaman yang lebar dan penempatanartikelnya dibuat berkolom-kolom dan lembarannya tidak dijilid.
§ Majalah
Design dibuat lebih menarik disbanding Koranuntuk menarik minat baca dan daya beli calon pembaca. Kebanyakan majalah sudah dijilid.
4. Dari segi pembaca
§ Surat Kabar / Koran
Surat kabar adalah bacaan yang paling umum dibaca oleh semua orang karena isinya bersifat universal dan bias dibaca semua kalangan.
§ Majalah biasa dibaca oleh kaum muda atau untuk majalah khusus bidang tertentu, pembacanya pun pasti khusus yang menekuni atau berminat dengan bidang tersebut.
sumber : http://www.academia.edu/5524993/Karakteristik_Buku_Surat_Kabar_dan_Majalah
sumber : http://www.academia.edu/5524993/Karakteristik_Buku_Surat_Kabar_dan_Majalah
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon